Dapat uang melalui internet
ProsperousBoom.com

Keluhkan Konsumen Samsung Galaxy S4

Keluhkan Konsumen Samsung Galaxy S4

Samsung Galaxy S4 dengan tagline “life companion” saat ini masih menjadi topik hangat baik di negara AS, Eropa, hingga negara-negara Asia termasuk di Indonesia. Mulai diperkenalkan pada 14 Maret 2013, dengan status saat ini sudah dirilis secara masal, Samsung Galaxy S4, ternyata mendapatkan beberapa keluhan dari konsumen. Dan keluhan itu datang karena Samsung Galaxy S4 mudah panas berlebih.
Seperti yang dikutip EGY ALFIANSYAH dari PhoneArena, menurut berita setidaknya  ada beberapa orang konsumen yang menyampaikan keluhaannya soal Samsung Galaxy S4 yang mudah panas berlebih atau overheating.
 Foto : News.com.au
Salah seorang pengguna mengatakan bahwa suhu smartphone flagship android Samsung Galaxy S4  S4 yang ia miliki, tingkat panasnya mencapai 50 derajat Celcius, dalam format Fahrenheit mencapai 122 derajat dengan simbol positif merah. Pada suhu ini, konsumen tersebut tidak dapat memegang ponsel terlalu lama atau bahkan mendekatkannya ke telinga untuk menerima atau melakukan panggilan. Suhu menjadi tinggi ketika Samsung Galaxy S4 digunakan untuk bermain game, melakukan browsing dan beberapa orang mengeluh panas muncul dari kamera.
Sementara mantan pengguna Samsung Galaxy Note II yang terbiasa menjalankan Note II dengan cepat dan tidak overheating, namun ketika berpindah ke Samsung Galaxy S4, pengguna tersebut mengeluhkan panas muncul hampir disaat Samsung Galaxy S4 digunakan untuk menjalankan semua aplikasi.
Sementara pemilik Samsung Galaxy S4 terbaru lainnya, secara terperinci menjelaskan tingkat suhu panas pada Galaxy S4, Suhu ponsel saat idle adalah (27 derajat Celcius), sementara untuk aktifitas pemeriksaan email dan browsing web sederhana (35 derajat Celcius), dan bermain game (40 derajat Celcius). Menurutnya kenaikan suhu bertepatan dengan penurunan kapasitas baterai secara cepat. Dan untuk menghindari panas berlebih dan menimbulkan luka bakar pada tangan, disarankan untuk menambahkan sebuah sarung untuk ponsel. Namun menurutnya ini bukanlah solusi praktis untuk memecahkan permasalaah panas berlebih (overheating) pada Samsung Galaxy S4.
Sementara saran lainnya adalah dengan cara menonaktifkan GPS dan Bluetooth, atau pengaturan kontras layar. Jika panas berlebih masih saja terjadi maka solusi terakhir, maka pengguna sebaiknya mengembalikan atau mereplace, ini tentu saja dengan menanyakan terlebih dahulu ke pihak perwakilan resmi Samsung untuk mendapatkan solusi terbaik dari permasalahaan panas berlebih.
Di Indonesia sendiri, seperti dikutip dari detikINET  (03/05/2013), Samsung Galaxy S4 dalam versi Octa Core sudah diluncurkan pada hari Kamis, 2 Mei 2013 di Xplor Senayan City Indonesia, Jakarta dengan penawaran harga Rp.6 juta. Dan apakah permasalahan panas berlebih (overhetating) pada Samsung Galaxy S4 akan terjadi juga untuk konsumen di Indonesia ? Silahkan berkomentar.


share this article to: Facebook Twitter Google+ Linkedin Technorati Digg
Posted by Unknown, Published at 12.15 and have 0 komentar

Tidak ada komentar:

Posting Komentar